spot_img
HomeBerita GameDeveloper Jelaskan Alasan Kenapa Perilisan Outriders Berantakan

Developer Jelaskan Alasan Kenapa Perilisan Outriders Berantakan

Rilis pada tanggal 1 April kemarin, game shooter Outriders berantakan karena masalah teknis. Banyak pemain Outriders yang mengeluh karena tidak dapat tersambung ke dalam server. Bahkan pemain yang sudah tersambung sewaktu-waktu bisa terputus.

Melalui Reddit, developer People Can Fly menjelaskan alasan kenapa outriders bisa mengalami gangguan server saat rilis. Menurut developer mereka menemukian masalah cukup kompleks yang berkaitan dengan database. Masalah ini lalu menganggu optimalisasi server sehingga menyebabkan gangguan teknis. Pihak developer juga mengakui bahwa masalah ini tidak pernah mereka jumpai saat versi demo Outriders dirilis. Gangguan ini masih akan terus dipantau oleh developer sekaligus memperbaiki masalah-masalah lainnya. Untuk detailnya bisa kamu lihat di sini.

Sebagai ucapan terima kasih, developer People Can Fly berencana untuk mengirim para pemain Outriders hadiah. Hadiah ini akan berisi legendary weapon, titanium yang digunakan untuk upgrade senjata, dan emote spesial frustration. Belum diketahui kapan hadiah ini bisa diterima oleh para pemain.

Aryo
Aryo
Editor Playcubic. Gamer dengan cita-cita punya PC kelas dewa. Disamping PCnya ada PS5 dan Xbox Series X
RELATED ARTICLES

Terpopuler