Sega sedang bermasalah dengan website SteamDB. Sega menuduh SteamDB sebagai website pembajak dan meminta mereka untuk menghilangkan game Yakuza: Like A Dragon dari website tersebut. Padahal SteamDB bukanlah pembajak, melainkan website yang menyediakan berbagai macam data dari game yang rilis di Steam.
Tuduhan Sega ini langsung direspon oleh pencipta SteamDB, Pavel Djundik. Melalui Twitter, ia mengatakan bahwa para pengacara Sega berusaha untuk menghilangkan Yakuza: Lika A Dragon dari website SteamDB. Pada akhirnya Pavel terpaksa menurut karena Sega sama sekali tidak merespon email protes yang ia kirimkan.
SteamDB does not support piracy, it does not provide downloads, it does not sell keys, it does not link to any websites that do any of these activities. https://t.co/Cv33ml7Anm
— Pavel Djundik (@thexpaw) March 29, 2021
Meski harus mengalah, Pavel menegaskan bahwa website SteamDB sama sekali tidak mendukung dan memiliki hubungan dengan pembajak. Ia juga menjelaskan bahwa websitenya sama sekali tidak menyediakan jasa jual beli kunci dan melampirkan link download ke website pembajak.
Entah apa yang melatarbelakangi Sega sampai membuat keputusan ini. Apakah karena ada sesuatu dari Yakuza: Like A Dragon yang ingin mereka sembunyikan?