spot_img
HomeBerita GameCapcom Umumkan Tanggal Rilis Resident Evil Village dan Demo Eksklusif PS5

Capcom Umumkan Tanggal Rilis Resident Evil Village dan Demo Eksklusif PS5

Tanggal rilis Resident Evil Village telah diumumkan oleh Capcom dalam acara live stream pagi ini. Resident Evil Village meluncur tanggal 7 Mei 2021 di platform PS5, PS4, Xbox Series X, Xbox One, dan PC (Via Steam).

Dalam trailer barunya, kamu akan berkenalan dengan tokoh antagonis Resident Evil Village, Lady Dimitrescu. Ia memiliki tiga orang putri dengan kemampuan sihir yaitu merubah dirinya menjadi serangga. Belum diketahui apa hubungan mereka dengan Chriss Redfield yang membunuh istri dari sang karakter utama, Ethan Winters. Chriss juga menculik putri dari Ethan yang menjadi awal mula peristiwa Resident Evil Village.

Detail lain yang diungkap adalah elemen game ini yang merupakan gabungan dari Resident Evil 7 dan Resident Evil 4. Puzzle dan inventory management akan kembali hadir. Begitu pula dengan sosok merchant yang mengalami perubahan drastis di game ini.

Khusus untuk pemilik PS5, kamu bisa mencoba versi demo dari Resident Evil Village yang berjudul Maiden. Demo ini bisa mulai dimainkan hari ini. Capcom berjanji platform lain juga akan mendapatkan demo dari Resident Evil Village nantinya.

Resident Evil Village juga akan memiliki mode multiplayer yang dinamakan RE: Verse. Mode ini berupa deatmatch yang mempertemukan seluruh karakter ikonik dari dunia Resident Evil.

Sebagai game yang paling ditunggu di 2021, kelihatannya Resident Evil Village akan memenuhi ekspektasi tersebut. Bagaimana menurut kamu?

Aryo
Aryo
Editor Playcubic. Gamer dengan cita-cita punya PC kelas dewa. Disamping PCnya ada PS5 dan Xbox Series X
RELATED ARTICLES

Terpopuler