spot_img
HomeBerita GameVideo Baru Monster Hunter World Iceborne Perlihatkan Banbaro dan Tigrex

Video Baru Monster Hunter World Iceborne Perlihatkan Banbaro dan Tigrex

Pada event E3 2019, Capcom menyempatkan diri untuk menggelar developer conference yang menampilkan ekspansi Iceborne dari Monster Hunter World. Tim developer juga bermain bersama dengan pegulat Xavier Woods dan Asuka bermain Monster Hunter World di acara livestreaming. Video ini menampilkan monster Banbaro dan Tigrex.

Selain monster dan map baru, developer juga telah memperbaiki tingkat kesulitan di Monster Hunter World. Nantinya tingkat kesulitan akan diatur secara otomatis mengikuti jumlah pemain. Misalnya jika satu pemain tiba-tiba terputus, maka tingkat kesulitan akan disesuaikan dengan jumlah 3 pemain yang tersisa.

Mengenai lambatnya update Monster Hunter World PC dengan konsol, developer akhirnya angkat bicara. Diwawancarai oleh PCGamesN, producer Ryozo Tsujimoto mengatakan jika ia dan timnya sudah mengetahui masalah tersebut. “kami akan coba lihat apa yang bisa kami lakukan agar Monster Hunter World PC tidak tertinggal dengan yang konsol,” tutur Ryozo.

Ekspansi Iceborne akan dirilis pada tanggal 6 September 2019 di PS4 dan Xbox One. Untuk versi PC masih harus menunggu sampai musim dingin 2019.

Aryo
Aryo
Editor Playcubic. Gamer dengan cita-cita punya PC kelas dewa. Disamping PCnya ada PS5 dan Xbox Series X
RELATED ARTICLES

Terpopuler