Valthirian Arc; Hero School Story menoreh prestasi kembali. Belum selesai merayakan juara posisi ke 2 di Inggris versi steam, game asal Indonesia ini kembali memberikan kabar baik.
Melalui rilis resminya, Agate mengumumkan bahwa hasil penjualan dari game tersebut telah mencapai Break Event Point, atau akrab dengan balik modal. Total angka penjualan mencapai lebih dari 500.000 Dolar AS atau lebih dari 7 Milliar Rupiah.
Perolehan keuntungan tersebut didapatkan kurang dari 3 bulan sehak game tersebut dirilis. Keuntungan terbesar diperoleh dari penjualan fisik untuk PS4 yang dijual di wilayah Inggris dan Eropa. Popularitas game ini sendiri salah satunya didapat dari event MCM London Comicon yang dilaksanakan Oktober lalu.
Game Valthirian Arc: Hero School Story menempatkan pemain sebagai kepala sekolah di akademi ksatria yang dulunya merupakan akademi terhebat di seluruh negeri Valthiria.
Tugas pemain adalah untuk mendidik, melatih, dan meluluskan sebanyak-banyaknya ksatria agar akademi ksatria tersebut tetap hidup dan berkembang. Kemudian harus menggunakan semua sumber daya yang terkumpul untuk mendirikan fasilitas, memperbesar area akademi, dan mendidik calon-calon ksatria untuk melindungi Valthiria dari ancaman buruk yang mendekat.