Salah satu hal yang mengesankan dari seri game Pokémon selama ini adalah soundtracknya yang menarik dan enak didengar. Termasuk juga dengan seri terbarunya, Pokémon: Let’s Go, Pikachu! and Eevee!. Dalam game ini, lagu-lagu ikonik pokemon yang awalnya dikomposisikan oleh Junichi Masuda pada tahun 1996 diaransemen ulang.
Buat penggemar Pokemon yang tertarik dengan lagu-lagu dalam game tersebut, the Pokemon Company menjualnya dalam versi digital lewat iTunes. Kumpulan soundtrack tersebut dibanderol dengan harga USD 9,99. Total ada 122 lagu yang mencakup game-game baru dan juga rilis Game Boy 1998, Pokémon Yellow.
Selain rilis digital, versi fisik telah tersedia di Jepang dan dijual seharga 3.500 yen. Berisi dua CD yang menampilkan soundtrack lengkap, sebuah buku kecil mewah yang diisi dengan 60 halaman penuh warna dan pesan khusus dari komposer asli serta Shota Kageyama.
Namun sayangnya saat ini versi digital baru tersedia di wilayah Amerika dan Eropa dan versi fisiknya baru tersedia di Jepang saja. Belum ada keterangan resmi apakah akan dijual juga di wilayah Asia Tenggara. Jadi kamu harus sabar!