Assassin’s Creed Odyssey merupakan salah satu game yang dinanti bulan Oktober ini. Salah satu keunggulan seri ini dibandingkan game Assassin’s Creed lainnya adalah ukuran dari game tersebut. Ubisoft mengklaim jika Odyssey adalah game Assassin’s Creed terbesar. Jadi pertanyaannya adalah berapa lawa waktu yang diperlukan untuk menamatkan game tersebut?
Beberapa media barat telah membeberkan waktu yang diperlukan untuk menamatkan Odyssey. Meskipun hasilnya berbeda-beda, jumlah rata-ratanya adalah di atas 30 jam. Gamespot menyebutkan jika diperlukan waktu setidaknya 50 jam untuk menamatkan Odyssey. Itupun hanya main quest saja, tanpa side mission.
Gamerevolution telah membuat data yang lebih komprehensif. Mereka membaginya menjadi tiga bagian. Jika hanya menamatkan main quest saja diperlukan waktu 35-40 jam. Untuk average playthrough (Main quest ditambah beberapa side mission dan eksplorasi) membutuhkan waktu 55-60 jam. Terakhir adalah completionist atau tamat 100% membutuhkan waktu lebih dari 100 jam.
Salah satu alasan kenapa dibutuhkan waktu yang cukup lama untuk menamatkan Odyssey adalah karena adanya grinding. Setiap main quest memiliki syarat level yang harus dipenuhi. Untuk mencapai level tersebut, pemain harus melakukan grinding dengan menjalankan side mission. Pemain bisa saja langsung menjalankan main quest meski levelnya tidak mencukupi, tapi itu bakal sulit.
Assassin’s Creed Odyssey akan diluncurkan pada tanggal 5 Oktober di PS4, Xbox One, dan PC.