Nintendo baru saja mengumumkan bahwa layanan online konsol Nintendo Switch akan diluncurkan mulai tanggal 18 September 2018 mendatang. Gamer nantinya bisa mendaftarkan akun mereka dan juga mencoba layanan online gratis selama tujuh hari lewat Nintendo eShop.
Informasi detil mengenai layanan online Nintendo Switch bisa kalian simak di sini. Selain itu, pada tanggal yang sama update sistem konsol versi 6.0.0 juga akan dirilis. Ada catatan penting dalam update ini yaitu setelah menginstall update kalian tidak lagi bisa melepaskan Nintendo Account dari user account Switch. Setelah update dirilis, Nintendo eShop akan melakukan maintenance sampai pukul 8 malam [Pacific Time].
Setelah maintenan selesai, keanggotaan Nintendo Switch online akan tersedia dan bisa dibeli. Pemilik konsol tidak secara otomatis menjadi anggota saat layanan dimulai, jadi gamer harus membeli terlebih dahulu agar tetap bisa bermain mode online.