Apa jadinya jika game yang sudah bagus dari sananya kembali di remaster? Pearl Abyss dan Kakao Games telah mengumumkan jika mereka bakal membuat versi remaster dari Black Desert Online.
Tampilan visual dari game tersebut bakal menjadi sorotan utama tim developer. Black Desert Online Remaster akan mengalami beberapa peningkatan visual, mulai dari rendering untuk tampilan fisik, lighting, atmospheric scattering, volumetrics cloud, HDR rendering, peningkatan untuk post processing, peningkatan untuk ocean rendering, cloth simulation, dan masih banyak lagi. Berikut adalah video yang memperlihatkan seperti apa Black Desert Online Remaster nanti:
Tidak hanya tampilan visual saja, Black Desert Online Remaster juga menyertakan berbagai macam soundtrack. Setidaknya ada 220 soundtrack baru dalam game ini. Beberapa diantaranya dibawakan secara orkestra.
Kabar baiknya adalah Black Desert Online Remaster akan menjadi update gratis bagi semua pemilik game Black Desert Online. Update ini akan mulai diimplementasi pada tanggal 23 Agustus mendatang.
Thanks DSOGaming