Demam PUBG (PlayerUnknown’s Battlegrounds) kelihatannya akan terus berlanjut dengan skala yang jauh lebih besar dibandingkan sekarang. Jika saat ini PUBG hanya terkenal karena gamenya, untuk kedepannya franchise game bergenre battle royale ini akan menyebar krmana-mana.
Dalam wawancaranya dengan Invenglobal, PUBG Corppration selaku pencipta (Bersama dengan Bluehole) dari game fenomenal ini mengutarakan ambisi mereka. CEO dari PUBG Corporation, Chang Han Kim mengatakan rencana kedepannya adalah mendongkrak popularitas PUBG ke level tertinggi. “Saya ingin game ini menjadi sesuatu yang universal dan mainstream, tidak hanya sebatas game, tapi juga merambah media lain seperti eSports, televisi, animasi, drama, dan lain sebagainya,” katanya.
Kim juga mengaku telah mendapat telepon dari pembuat film. “Kami pernah mendapat “telepon cinta” dari Hollywood dan Netflix,” ucapnya. Apakah ini artinya bakal ada film bertema PUBG?
Bagaimana menurut kamu? Apakah mimpi PUBG Corporation untuk melebarkan sayapnya akan terwujud?