Apa yang terjadi dengan Square Enix? Perusahaan game ini mendadak ditinggal pergi oleh beberapa stafnya.
Orang pertama yang memutuskan untuk resign adalah art director, Isamu Kamikokuryo. Ia adalah orang yang berada di belakang game Final Fantasy seperti Final Fantasy X, Final Fantasy XII, Final Fantasy XIII dan semua versi spin off-nya, serta Final Fantasy XV. Isamu sudah bekerja dengan Square Enix selama 18 tahun, semenjak tahun 1999.
Pengunduran diri Isamu ini diumumkan melalui akun Twitternya (Diterjemahkan oleh Silliconera). Isamu tidak mengatakan secara jelas kenapa ia memutuskan untuk resign. Namun, ia sudah memiliki rencana untuk bekerja freelance selepas mundur dari Square Enix. “Saya ingin berterima kasih kepada semua staf dan fans yang telah mendukung saya selama ini,” Ucapnya.
Tidak lama berselang setelah pengumuman Isamu, giliran producer Yoshinori Yamagishi mengumumkan jika dirinya tidak lagi bekerja dengan Square Enix. “Saya tahu ini mendadak tapi ini adalah keputusan saya. Untuk kedepannya, saya memiliki rencana untuk membuat game baru di perusahaan yang baru pula,” Ucap Yamagishi di akun Twitternya (Diterjemahkan oleh Gematsu).
Yamagishi merupakan orang yang berada di belakang game Star Ocean dan Valkyrie Profile. Ia terlibat dalam semua pengembangan game Star Ocean termasuk versi mobilenya, Star Ocean: Anamnesis. Selain itu Yoshinori juga pernah mengerjakan game Grandia Extreme, Radiata Stories, MindJack dan masih banyak lagi.
Perginya kedua orang ini dari Square Enix menimbulkan tanda tanya besar. Apakah yang sebenarnya terjadi?