spot_img
HomeNgerandom8 Game yang Karakter Utamanya Adalah Hewan

8 Game yang Karakter Utamanya Adalah Hewan

5. Shelter

Game survival ini menceritakan induk musang yang menjaga lima anaknya. Pemain akan berperan sebagai si induk yang harus menjaga anak-anaknya dari berbagai acaman berbahaya seperti serangan burung dan kebakaran hutan.

Selain itu sebagai seekor induk, pemain juga harus senantiasa mencari makan dengan menyelesaikan minigame. Makanan ini harus diberikan kepada anak-anaknya yang kelaparan supaya tidak mati. Latar dari Shelter cukup bervariatif mulai dari hutan penuh pepohonan, ladang rumput, hingga pegunungan.

6. Bear Simulator

Game ini menjadikan pemain menjadi seekor beruang dengan tampilan kamera first-person. Bear Simulator menggabungkan berbagai elemen seperti eksplorasi, survival, action adventure, dan open world. Intinya game ini menawarkan pemain untuk merasakan bagaimana rasanya menjadi beruang yang hidup di dalam hutan. Bear Simulator dibuat oleh developer Farjay Studios.

7. Octodad: Dadliest Catch

Octodad: Dadliest Catch menawarkan konsep yang sangat unik untuk game yang karakter utamanya adalah hewan. Karakter utama di game ini adalah seekor gurita yang menyembunyikan identitasnya sebagai seorang manusia. Untuk mengelabuhi manusia lain, gurita ini menggunakan jas layaknya pegawai kantoran.

Mekanisme dalam Octodad: Dadliest Catch adalah pemain harus bisa menjalankan tugas sehari-hari bukan sebagai gurita, melainkan sebagai manusia. Tugas ini bisa berupa berbelanja bahan makanan atau liburan bersama keluarga.

8. Stray

Berbicara mengenai game yang karakter utamanya adalah hewan tidak lengkap tanpa Stray. Bisa dibilang hewan yang menjadi karakter utama di game adalah hewan peliharaan paling favorit banyak orang yaitu kucing. Dan bukan hanya sekedar kucing melainkan kucing oyen.

Strat sangat cocok dimainkan untuk kamu yang pecinta kucing. Dalam game ini kamu bisa melakukan segala macam aktivitas kucing pada umumnya seperti mengeong, menggaruk karpet, dan lain-lain. Stray menjadi semakin menarik karena dunia yang dihadirkan ternyata adalag dunia futuristik dimana penghuninya adalah dipenuhi robot.

Bagaimana menurut kamu? Apakah kamu sudah pernah memainkan semua game yang ada di daftar?

Aryo
Aryo
Editor Playcubic. Gamer dengan cita-cita punya PC kelas dewa. Disamping PCnya ada PS5 dan Xbox Series X
RELATED ARTICLES

Terpopuler