Indonesia merupakan negara yang memiliki kekayaan yang luas dan sudah terkenal sebagai salah satu tempat wisata terbaik di Asia. Mulai dari wisatawan lokal hingga wisatawan mancanegara turut mengangumi indahnya alam Indonesia. Maka dari itu, tak jarang banyak wisatawan asing yang mengabadikan keindahan alam Indonesia di dalam video game.
Saat ini sudah banyak kok developer yang sengaja menggunakan unsur khas Indonesia dan dimasukkan kedalam game mereka. Gak cuma sebagai latar tempat saja, budaya dan masyarakat Indonesia juga turut dipadukan ke dalam video game agar menciptakan keunikan karakter hingga dunia game tersebut.
Sadar atau tidak sadar, ternyata game yang selama ini kalian mainkan sudah melibatkan unsur budaya dan keindahan Indonesia lho. Bahkan sebagian besar game tersebut merupakan game yang terkenal. Penasaran sama game nya? Kalau begitu langsung saja yuk simak selengkapnya!
- Sid Meier’s Civilization VI
Buat kamu yang pecinta game strategi pasti sudah pernah nyobain game yang akrab dipanggil Civilization VI. Di game ini kalian bisa mengatur kerajaan-kerajaan di dunia. Salah satunya ada kerajaan terkenal Indonesia yakni Kerajaan Majapahit. Kalau kalian memilih kerajaan Majapahit, maka kalian akan memainkan peran Dyah Gitarja, seorang ratu yang pandai mengelola kerajaan ini hingga ke puncak kejayaannya.
Uniknya kalian yang memilih memainkan kerajaan Majapahit akan memiliki kemampuan yang hebat di sektor kelautan. Game ini juga sangat detail menjelaskan tata letak geografis Indonesia yang berupa pulau-pulau dengan kekayaan lautnya yang berlimpah.
2. Far Cry 3
Kalau kalian pernah memainkan Far Cry 3, kalian sudah pasti gak asing lagi dengan karakter-karakter yang ada di dalamnya. Nah, salah satunya ada yang bisa berbicara dengan bahasa Indonesia lho. Karakter ini bernama Citra. Selain karakternya, keadaan alam yang berupa hutan hujan menggunakan konsep yang sama dengan yang ada di Indonesia, termasuk hewan khas seperti Komodo.
3. Mobile Legends
Siapa yang gak tau game Mobile Legends? Game yang sedang heboh di kalangan masyarakat Indonesia saat ini ternyata juga punya karakter yang khas akan legenda Indonesia. Pada bulan Juni 2017, Mobile Legends meluncurkan karakter baru bernama GatotKaca. Ketika kalian memainkan Gatot Kaca ini, kalian pasti akan mendengar kalimat khas seperti Unity in Diversity yang memiliki arti Bhinneka Tunggal Ika dan kalimat unik seperti Om Telolet Om.
4. Tom Clancy’s Splinter Cell : Pandora Tomorrow
Gak cuma lokasi saja, tapi ternyata alur cerita dari game ini juga mengambil unsur Indonesia yang kental. Salah satunya adalah suatu kelompok bernama “Darah dan Doa” ke Timor Timur yang dipimpin oleh karakter bernama Suhadi Sadono. Didalam gameplay game ini kalian akan mengunjungi tempat-tempat menarik di Indonesia untuk melacak Suhadi Sadono yang kabur.
5. Metal Gear Solid 4
Salah satu karakter cantik di game yang satu ini ada yang bernama Raging Raven. Meski begitu, disini dia memainkan peran antagonis. Tapi tahu gak bahwa ternyata Raging Raven adalah perempuan berdarah Aceh. Karakter ini memiliki latar belakang trauma yang membuat iya merasa marah terus menerus. Alasan itulah yang membuat Raging Raven bergabung organisasi Beauty and The Beast.
6. Uncharted: Drake Fortune
Ada lagi nih karakter yang ternyata bisa berbahasa Indonesia. Eddy Raja merupakan karakter tersebut,. Dilihat dari namanya saja, sudah pasti ketahuan kan kalau Eddy merupakan masyarakat Indonesia. Pda beberapa bagian cerita, Eddy Raja juga berbicara dengan bahasa Indonesia. Disini Eddy digambarkan sebagai warga Indonesia asli yang memimpin bajak laut Indonesia.
7. Just Cause 2
Just Cause 2 menawarkan pemainnya agar bisa melakukan eksplorasi dan menjelajah secara bebas di dalam game. Memiliki banyak wilayah di dunia yang masuk didalam game ini, diantaranya ada tempat-tempat yang menggunakan Bahasa Indonesia seperti Kamp Bukit Tinggi dan Bukit Gila Pangkat. Bahkan nama karakternya juga menggunakan nama khas Indonesia seperti Bahtiar Saleh dan Bolo Santosi.
Itu tadi 7 game populer yang mengandung unsur Indonesia didalamnya. Bagaimana menurut kalian? Apakah kalian sudah pernah memainkan game-game ini? Kalau sudah, apakah kalian sadar kalau game ini memang mengandung unsu Indonesia? Dan kalau belum, kalian bisa mencoba game diatas sebagai rekomendasi game yang wajib kalian mainkan untuk mengisi rasa bosan.