Salah satu tren industri game saat ini adalah tentang sensor karakter terutama wanita. Masalah yang seharusnya merupakan rahasia dari perusahaan, malah menjadi konsumsi publik. Sebabnya proses sensor ini tidak dilakukan dalam tahap pengembangan, melainkan justru terjadi saat gamenya sudah rilis.
Contohlah MiHoyo atau HoYoverse yang sering terkena drama masalah sensor karakter wanita. Hampir semua game mereka pasti pernah mengalami hal ini. Mulai dari Honkai Impact, Genshin Impact, bahkan sampai game barunya Zenless Zone Zore. Tentunya keputusan ini terjadi karena latar dari MiHoyo sendiri yang merupakan perusahaan dari China. Negara itu memang terkenal dengan peraturannya yang ketat terutama jika berkaitan dengan hal-hal yang kurang pantas.
Berikut adalah 5 drama MiHoyo yang berusaha untuk mensensor konten di game buatannya:
1. Kostum Milik Jean, Mona, Amber, dan Rosaria
Keputusan MiHoyo yang secara mendadak mau mengubah desain dari kostum milik Jean, Mona, Amber, dan Rosaria dari game Genshin Impact cukup mengejutkan banyak orang pada waktu itu. Pengumuman ini, yang dibagikan melalui akun X GenshinImpact (@GenshinImpact). Kostum baru ini dirancang dengan desain yang lebih tertutup, karena yang sebelumnya dinilai tidak pantas dan terlalu terbuka.
Dear Travelers,
We will release the Alternate Outfits, which are partial redesigns of the default outfits of "Dandelion Knight" Jean, "Gliding Champion" Amber, "Thorny Benevolence" Rosaria, and "Astral Reflection" Mona.
View details here:https://t.co/sxW2Tm9m8l pic.twitter.com/ky6S7sb0sc
— Genshin Impact (@GenshinImpact) January 4, 2022
Untuk Amber, perubahannya hanya tambahan renda pada bagian celana dan bagian dada yang lebih tertutup. Sementara Jean kini menggunakan kancing di bagian dada sehingga memberikan tampilan yang lebih sopan. Mona kehilangan leggingnya dan ada penambahan rok pada kostumnya yang bermodel terusan. Terakhir, Rosaria tampil tanpa fishnet stocking dan dengan kostum yang lebih tertutup pada bagian bahu hingga dada. Untungnya kostum baru ini bisa dijadikan sebagai alternatif dan kostum original masih bisa dipilih.
2. Masalah pusar Shenhe
Bukan cuma bagian dada, bagian pusar pun pernah mendapatkan perhatian khusus dari MiHoyo dan korbannya adalah Shenhe. Ada netizen yang cukup jeli dengan perubahan ini dan membagikan foto screenshoptnya di media sosial X.
Pada foto tersebut diperlihatkan perbandingan desain bagian perut Shenhe untuk promosi sebelum dan sesudah. Rupanya menjelang perilisannya, desain kostum Shenhe untuk bagian perut menjadi lebih tertutup. Bahkan lubang pusar yang awalnya terlihat juga ikut menghilang.
3. Kiana dan Himeko dari Honkai Impact 3rd
Tidak cuma di Genshin Impact, masalah sensor juga sudah pernah terjadi di Honkai Impact 3rd. Dua karakter Valkyrie yaitu Kiana dengan Battlesuit White Comet dan Himeko dengan Battlesuit Scarlet Fusion yang menjadi korbannya. Akun X Honkai News Network (@marisahonkai) membagikan video singkat tentang perubahan kostum milik kedua karakter tersebut pada update versi 5.7 di China.
Honkai 5.7 – White Comet and Scarlet Fusion outfit adjusted in CN#HonkaiImpact3rd pic.twitter.com/PYHLckQUj7
— Honkai News Network (@marisahonkai) April 21, 2022
Bagian dada Kiana terlihat dikurangi sedangkan untuk Himeko ditambahkan semacam penutup juga pada bagian dadanya. Modifikasi ini meski kecil tetap menimbulkan reaksi dari gamer Honkai Impact 3rd.